Sunday, September 21, 2014

7 Cara Alami Atasi Bau Badan dengan Cepat

Setelah kemarin saya membahas mengenai Cara Memerahkan Bibir yang Ampuh, nah kali saya akan membahas mengenai bau badan. Gini aja ya logikanya, kita udah cantik - cantik eh malah kecium bau badan yang gak sedap. Pasti yang ada kita bakalan dijauihin. Udah gitu pasti bakalan bikin gak PD deh. Makanya Baubadan itu harus segera ditangani. Ingin tau lebih lanjutnya? yukk simak artikel ini.
Bau badan disebabkan oleh bakteri dan keringat. Keringat dihasilkan oleh 2 kelenjar yaitu kelenjar apocrine dan kelenjar accrine. Kelenjar Apocrine akan menimbulkan bau tak sedap apabila bercampur dengan bakteri, bebarapa tempat yang menghasilkan kelenjar ini adalah pada daerah tubuh yang mempunyai rambut seperti hidung ketiak dan juga (maaf) kemaluan. Sedangkan kelenjar Apocrine tidak berbau, kelenjar ini menghasilkan kelenjar bening yang sudah diproduksi sejak bayi seperti pada dahi, punggung juga telapak tangan.
Nah sekarang saya akan membahas beberapa cara alami untuk menghilangkan bau badan. Jangan hanya menggunakan parfum agar tercium wangi tetapi badan kita tidak bersih. Tentunya kita menginginkan badan yang wangi dan juga bersihkan?  Oke kita mulai saya kepembahasan :

CARA ALAMI MENGHILANGKAN BAU BADAN

Ampuh Atasi Bau Badan
Bau Badan

1. Mandi Secara Teratur

Bau badan akan terjadi ketika kita jarang mandi, bakteri dalam tubuh akan menumpuk dan menyebabkan bau. Oleh sebab itu diusahakan mandi teratur minimal 2x sehari.Selain itu dengan mandi yang teratur tubuh kita akan semakin sehat dan cantik. jadi jangan pernah bosan untuk menjaga kebersihan.


2. Minum Air Rebusan Daun Sirih

Daun sirih mempunyai banyak manfaatnya bagi kecantikan, salah satunya menghilangkan bau badan. Caranya mudah, siapkan beberapa lembar daun sirih kemudian rebus dengan air hangat. Tunggu hingga rendaman air sirih tersebut dingin kemudian diminum. Agar lebih manis anda bisa menambahkan gula putih kedalamnya.


3. Mandi dengan air rebusan daun sirih

Jika kalian tidak leluasa meminum air rebusan daun sirih untuk menghilangkan bau badan, anda bisa menggunakan daun sirih untuk mandi. Sediakan daun sirih secukupnya kurang lebih 30 lembar kemudian rebus daun sirih sampai mendidih setelah itu campurkan air rebusan daun sirih dengan air dingin agar tidak terlalu panas. Setelah itu mandilah dengan air rebusan daun sirih tersebut. Lakukan secara teratur.


4. Cengkih

Tanaman rempah-rempah ini dapat juga digunakan untuk menghilangkan bau badan kita. Caranya rendam beberapa kuntum buah cengkih dengan air hingga buah cengkih mengembang, kemudian minum air rendaman buah cengkih tersebut. Bila kalian ingin rasa manis bisa ditambahkan gula kedalam airnya. Kalaupun tidak leluasa meminumnya anda juga bisa mengoleskan air rendaman tersebut keketiak.


5. Ketimun

Ketimun ini juga bisa digunakan untuk menghilangkan bau badan, sediakan 1 buah ketimun lalu kupas dan gosokan pada badan yang berbau. Lakukan setelah selesai mandi.


6. Jahe

Selain digunakan untuk bahan minuman hangat, jahe juga bisa digunakan untuk menghilangkan bau badan. Sediakan jahe dan kemudian dihaluskna (Parut) setelah itu gosokan pada ketiak.


7. Kemangi

Kemangi biasanya digunakan sebagai lalap ataupun dibuat urab. Namun kemangi juga dapat digunakan untuk menghilangkann bau badan. Konsumsilah daun kemangi secara rutin setiap pagi dan sore maka anda akan terhindar dari bau badan.

Nah Itu beberapa Cara Ampuh Menghilangkan Bau Badan, Silahkan anda coba salah satunya usahakan lakukan secara rutin jangan hanya sekali kali agar hasilnya memuaskan.Oke cukup sampai disini, kita berjumpa lagi dipembahasan lainnya ;) .

Semoga bermanfaat^^, Kalau ada yang mau ditanyakan atau menurut anda ada yang kurang silahkan isi kolom komentar ya, namun jika artikel ini merut anda membantu minta jempolnya yaa. Terimakasih telah berkunjung.

7 Cara Alami Atasi Bau Badan dengan Cepat Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown